Belajar Bahasa Korea dengan ChatGPT
Pasti sudah sering mendengar tentang ChatGPT, AI canggih yang bisa menjawab semua pertanyaan yang diajukan kepadanya.
ChatGPT di sini:
https://chat.openai.com/ ๐
Pertama-tama harus daftar jadi anggota, konfirmasi di hape, baru bisa login. Gampang kok, coba-coba aja. Saya aja bisa padahal gaptek.
Pertama kali yang ngasih tahu saya tentang ChatGPT itu ์ ๋จํธ alias suami saya. Pinter banget nih ChatGPT! katanya.
Bagaimana cara belajar bahasa Korea menurut ChatGPT |
Setelah itu kebetulan saya sempat menemukan beberapa video di YouTube tentang cara menggunakan ChatGPT untuk belajar bahasa Korea, tetapi saya belum mood untuk menontonnya. Nanti saja deh. Silakan cari sendiri di YouTube.
Intinya, ChatGPT itu seperti situs untuk chatting dengan AI yang bisa kita ajak berkomunikasi lewat tulisan. Mesin pencari you.com dan bing.com juga sudah memiliki fungsi chat dengan AI seperti ChatGPT ini tapi entah kenapa kok kebetulan bermasalah waktu menjawab pertanyaan saya. Harus coba lagi lain kali.
Sekarang saya bisa belajar bahasa Korea di depan komputer sambil chatting dengan ChatGPT, guru bahasa Korea baru saya yang siap menjawab semua pertanyaan saya tentang apa saja.
Hebatnya ChatGPT bisa mengerti dan menjawab dalam bahasa apa saja lho, tidak harus bahasa Inggris. Bahasa Indonesia juga bisa. Bahasa Korea juga bisa. Bahasa Jepang juga bisa.
Cuma kelemahannya adalah kadang-kadang ChatGPT suka sok tahu dan ngarang-ngarang sendiri, lalu kalau saya protes "lho itu kamu salah jawabnya, saya lihat di kamus Naver, nggak begitu arti kalimat itu, mustinya gini", dia akan minta maaf dan beralasan bahwa dia kan cuma AI yang diprogram, kadang-kadang tidak akurat, dan sebagainya, dan sebagainya. Banyak alesan deh pokoknya. ๐
Kadang-kadang dia kasih romanisasi, kadang-kadang nggak, suka-suka dia deh, tetapi romanisasi itu selalu kurang tepat.
OK, saya kasih beberapa contoh pertanyaan kepada ChatGPT tentang bahasa Korea ya.
Misalnya, saya tanya nih:
Bagaimana cara belajar bahasa Korea sendiri dengan cepat dan mudah?
Jawaban ChatGPT:
"Berikut adalah beberapa tips untuk belajar bahasa Korea sendiri dengan cepat dan mudah:
- Mulailah dengan alfabet Hangul: Alfabet Hangul adalah huruf Korea yang mudah dipelajari dan sangat penting untuk mempelajari bahasa Korea. Pastikan Anda menguasai alfabet Hangul dengan baik sebelum mempelajari kosakata dan tata bahasa.
- Gunakan sumber daya belajar yang tepat: Ada banyak sumber daya belajar bahasa Korea yang tersedia secara online seperti aplikasi, video tutorial, buku, situs web, dan podcast. Pilih sumber daya yang sesuai dengan gaya belajar Anda dan jangan ragu untuk mencoba beberapa sumber daya berbeda untuk melihat mana yang paling efektif bagi Anda.
- Berlatih setiap hari: Konsistensi adalah kunci untuk belajar bahasa Korea dengan cepat dan mudah. Cobalah untuk mempelajari sedikit setiap hari, bahkan jika hanya selama 10-15 menit. Ini akan membantu Anda memperkuat keterampilan bahasa Korea Anda.
- Gunakan bahasa Korea dalam kehidupan sehari-hari: Salah satu cara terbaik untuk memperkuat keterampilan bahasa Korea Anda adalah dengan menggunakan bahasa Korea sehari-hari. Cobalah untuk berbicara dalam bahasa Korea dengan teman atau keluarga yang juga mempelajari bahasa Korea, dan gunakan bahasa Korea saat Anda menulis, membaca atau menonton acara Korea.
- Bergabunglah dengan kelompok belajar atau kursus online: Bergabung dengan kelompok belajar atau kursus online adalah cara yang baik untuk memperkuat keterampilan bahasa Korea Anda. Anda akan dapat mempraktikkan bahasa Korea dengan orang lain yang sedang belajar bahasa yang sama dengan Anda, dan belajar dari tutor yang berpengalaman.
Dengan tips ini, Anda dapat mempelajari bahasa Korea dengan cepat dan mudah. Ingatlah bahwa belajar bahasa membutuhkan waktu dan kesabaran, jadi jangan mudah menyerah dan teruslah berlatih!"
๐ฎ
Nothing new, tapi ya lumayanlah buat nambah motivasi.
Lalu waktu saya butuh bantuan memahami kalimat dari Kamus Korea ini:
์น๊ท๋ ์ด ์ ๋๋ฉด ๊ด์ฐฎ์ ์
์ผ๋ก ์๊ฐํ๋ค, saya tinggal copy-paste saja ke ChatGPT. Langsung dijawab.
ChatGPT:
"Tentu, saya akan menjelaskan kalimat "์น๊ท๋ ์ด ์ ๋๋ฉด ๊ด์ฐฎ์ ์
์ผ๋ก ์๊ฐํ๋ค" dalam bahasa Indonesia.
Kalimat tersebut merupakan kalimat dalam bahasa Korea dan artinya kurang lebih adalah "Seunggyu berpikir bahwa sudah cukup baik pada tingkat ini." Mari kita bahas lebih detail:
- "์น๊ท๋" (Seunggyu-neun) artinya "Seunggyu" dalam posisi topik/subjek kalimat.
- "์ด ์ ๋๋ฉด" (i jeongdo-myeon) artinya "pada tingkat ini." Partikel "์ด" (i) adalah kata ganti tunjuk yang artinya "ini," sedangkan "์ ๋๋ฉด" (jeongdo-myeon) artinya "tingkat" atau "derajat."
- "๊ด์ฐฎ์" (gwaenchan-eun) artinya "baik" atau "cukup."
- "์ ์ผ๋ก ์๊ฐํ๋ค" (sem-euro saeng-gak-haess-da) artinya "berpikir bahwa demikian." Ungkapan "์ ์ผ๋ก" (sem-euro) sering digunakan dalam bahasa Korea untuk menunjukkan sebuah perkiraan atau asumsi.
Dalam keseluruhan kalimat, Seunggyu berpikir bahwa sesuatu (yang konteksnya tidak disebutkan dalam kalimat) sudah cukup baik pada tingkat atau derajat tertentu. Konteks kalimat akan memberikan informasi lebih lanjut mengenai apa yang Seunggyu maksudkan."
๐ฌ
Masih bisa tekan tombol Regenerate response lagi kalau masih belum puas dengan jawaban itu.
Dapatkan jawaban baru dengan tekan tombol "Regenerate response". |
Dan kalau masih nggak ngerti juga, bisa tanya sebanyak-banyaknya tanpa takut dimarahi atau dianggap bodoh.
Jadi ingat waktu masih SMP kelas 2, saya disetrap ibu guru Fisika karena kebanyakan nanya. Lalu dia menyuruh saya menulis surat permintaan maaf dan setelah saya menyerahkannya sambil menangis ๐ญ barulah dia mau mengajar lagi di kelas saya. Apaan tuh ibu guru, lebay. Ditanya muridnya karena nggak ngerti kok marah. Nggak kepake pun ilmunya sama sekali dalam kehidupan saya dan sudah lupa semua. Huh! Masih dendam.๐คฃ Sebenarnya kan bisa aja ibu guru itu menawarkan untuk menjawab pertanyaan saya setelah kelas berakhir.
Tapi ya, dulu waktu belajar bahasa Jepang di sekolah bahasa Jepang dengan guru-guru asli orang Jepang, saya nggak ngerti mereka ngomong apa loh. Karena ngejelasinnnya semua bahasa Jepang kan. Mana mungkin ya memahami penjelasan tata bahasa dalam bahasa Jepang dengan pengetahuan kosa kata yang masih minim. Buntut-buntutnya kan belajar sendiri juga di kamar sambil buka kamus elektronik (zaman belum ada aplikasi smartphone), ngapalin hiragana, katakan, kanji, dan daftar kata sendiri, baca penjelasan tentang tata bahasa Jepang di buku ya sendiri (penjelasan bukunya berbahasa Inggris). Kecuali memang kalau berlatih percakapan atau diperiksain karangan ya memang perlu guru sih waktu itu, tapi kan banyak gitu hal-hal yang bisa dilakukan sendiri.
Dengan adanya ChatGPT, belajar bahasa Korea sendiri jadi lebih mudah dan menyenangkan.
Oh iya! ChatGPT juga bisa memeriksa karangan kita dan menjadi teman latihan percakapan kita walaupun cuma lewat tulisan. Seperti punya tutor pribadi di rumah kan.
Jadi tuh, ChatGPT bisa salah juga. Misalnya waktu saya tanya terjemahan kalimat ini:
์น๊ท๋ ์ง์์ ์ ๋ฏผ์ด์๊ฒ ์์ ์ ์๋ ์
์น๊ณ ํธํ ๋งํ๋ผ๊ณ ํ๋ค. Masih salin-tempel dari Kamus Korea. Ternyata ChatGPT kasih jawaban ngaco.
ChatGPT bisa salah dan minta maaf. |
Lalu saya ketik:
You're wrong. It means: Seung-gyu told Ji-soo and Yoo-min to speak comfortably as if he was not there.
Lalu ChatGPT membalas:
"I apologize for the mistake in my previous response. You are correct that ์น๊ท๋ ์ง์์ ์ ๋ฏผ์ด์๊ฒ ์์ ์ ์๋ ์
์น๊ณ ํธํ ๋งํ๋ผ๊ณ ํ๋ค means "Seung-gyu told Ji-soo and Yoo-min to speak comfortably as if he was not there". In this context, "์๋ ์
์น๊ณ " means "to act as if one is not present or not involved in a certain situation". Thank you for bringing this to my attention."
๐ฝ
Lalu, ketika saya bertanya lagi tentang kalimat bahasa Korea yang sama, baru deh akhirnya ChatGPT menjawab dengan benar, sebagai berikut:
"Kalimat tersebut juga merupakan kalimat dalam bahasa Korea. Artinya adalah "Seunggyu meminta Jisoo dan Yumin untuk berbicara dengan santai seolah-olah dia tidak hadir."
Berikut adalah penjelasan lebih detail dari kalimat tersebut:
- "์น๊ท๋" (Seunggyu-neun) artinya "Seunggyu" dalam posisi topik/subjek kalimat.
- "์ง์์ ์ ๋ฏผ์ด์๊ฒ" (Jisoo-wa Yumin-i-ege) artinya "kepada Jisoo dan Yumin" dengan kata sandang "์๊ฒ" (ege) yang artinya "kepada."
- "์์ ์ ์๋ ์ ์น๊ณ " (jasin-eun eobsneun sem chigo) artinya "seolah-olah dia tidak hadir."
- Ungkapan "์์ ์ ์๋" (jasin-eun eobsneun) secara harfiah berarti "tanpa diri sendiri," tetapi dalam konteks kalimat ini, artinya adalah "tidak hadir" atau "tidak ada di sana."
- Ungkapan "์ ์น๊ณ " (sem chigo) digunakan untuk menyatakan bahwa seseorang bersikap seolah-olah suatu hal adalah benar atau terjadi, meskipun mungkin tidak sepenuhnya benar atau terjadi.
- "ํธํ ๋งํ๋ผ๊ณ ํ๋ค" (pyeonhi malhara-go haess-da) artinya "meminta mereka untuk berbicara dengan santai."
- Ungkapan "ํธํ" (pyeonhi) artinya "dengan santai" atau "tanpa tegangan," sedangkan "๋งํ๋ผ๊ณ ํ๋ค" (malhara-go haess-da) artinya "meminta untuk berbicara."
Dalam keseluruhan kalimat, Seunggyu meminta Jisoo dan Yumin untuk berbicara dengan santai seolah-olah dia tidak hadir atau tidak ada di sana. Hal ini mungkin dilakukan agar Jisoo dan Yumin merasa lebih nyaman atau tidak merasa terganggu oleh kehadiran Seunggyu."
๐พ
Jadi bener deh jawabannya. Berarti musti hati-hati juga sama ChatGPT, jangan asal langsung percaya. Tapi yang jelas bermanfaat banget kan?
Gimana? Seru kan belajar bahasa Korea sambil mengobrol dengan ChatGPT! Coba aja sendiri! Gawat! Jadi rajin nih belajarnya! Jangan-jangan nanti jadi pintar bahasa Koreanya! ###
Komentar
Posting Komentar